Mobil merupakan salah satu kendaraan yang belakangan menjadi kebutuhan primer bagi seluruh masyarakat indonesia termasuk saya pribadi.
Di Indonesia sendiri sekarang ini banyak bertebaran berbagai macam mobil yang laris di pasaran, salah satunya Toyota Agya. Dan setelah memberi mobil Agya 1.2 GR Sport di TOSS, saya merasa tempat tersebut sangat recomended untuk di jadikan pilihan.
Harga Toyota Agya
Pada zaman dahulu sebelum hadirnya mobil Low Cost Green Car di pasaran, market otomotif dan permobilan dikuasai oleh model jenis MPV salah satunya mobil lama saya Avanza.
Sejak pertama kali muncul di hadapan publik dari tahun 2013, LCGC besutan Toyota yaitu Agya mulai tenar dan membuat saya merasa terpukau saat melihatnya pertama kali.
Walaupun di bandrol dengan harga yang cukup murah, namun Agya ini memiliki tampilan yang cenderung sporty. Dimana bagian interior bisa dikatakan sangat nyaman. Terutama bagian sisi hiburan yang memadai keperluan bagi saya.
Untuk Agya 1.2 GR Sport di TOSS Tunas Toyota dibandrol dengan harga yang cukup murah, yaitu kurang lebih sekitar 170,39 juta rupiah waktu saya menulis artikel ini.
Mencari mobil Toyota Agya memang sangat membutuhkan kecermatan, apalagi bagi saya yang masih terbilang awam dengan dunia otomotif. Pastinya saya membutuhkan kendaraan Agya yang memiliki kualitas yang sangat baik dan harga yang bersahabat.
Untuk itu, agar saya bisa lebih mengetahui lebih lengkap terkait harga dan kualitasnya, maka mencoba rekomendasi dari situs TOSS.
Interior dan Eksterior Toyota Agya
Pada bagian interior dari mobil besutan Toyota ini dilengkapi dengan teknologi terkini. Dimana bagia audio, pengemudi sudah bisa menemukannya di bagian stir, hal ini bisa terjadi karena dilengkapi dengan audio steering switch.
Bahkan pada bagian entertainmentnya juga sudah dilengkapi dengan sistem audio jempolan yang dapat digabungkan dengan ponsel melalui bluetooth.
Jika dilihat dari sisi eksteriornya, Toyota Agya sudah memakai grill lebar yang nantinya bakal membuat mobil semakin gagah.
Terlebih pada headlamp yang menggunakan teknologi LED, sehingga mampu memberikan kesan gagah dan sporty pada kendaraan anda. pada bagian velg mengalami pembaruan dengan menggunakan ukuran terbaru.
Hal yang menarik lainnya yaitu pada bagian lampu belakang, dimana untuk memberikan kesan stylish diberikan aksen garnish yang menempel pada bagian pintu bagasi.
Selain itu pada area bumper, telah di desain dengan terlihat lebih stylish dan pastinya memiliki ruang yang lebih lebar. Informasi tersebut bisa saya dapatkan dari e-commerce TOSS yang dikelola langsung oleh pihak Toyota.
Cara Membeli Mobil Agya 1.2 GR Sport di TOSS
Setelah saya menentukan mobil yang ingin di beli, maka selanjutnya melakukan transaksi pembelian. Disana ada tulisan yang membuat saya semakin tertarik.
Tulisan tersebut berbunyi “add to chat” yang berarti bisa dipakai untuk berbelanja online. Karena penasaran, maka saya memberanikan diri untuk mencobanya, dan benar saja ternyata bisa!.
Pada waktu itu saya mulai daftar dulu dengan memberikan nama beserta nomor telepon. Setelah berhasil login, saya mengulangi untuk mencari mobil impian saya yaitu Agya 1.2 GR Sport.
Di bagian bawah saya di sajikan informasi mobil, kemudian saya klik tulisan “add to chat”. Lalu saya teruskan untuk proses pemesanan hingga sampai pada halaman check out.
Itu tadi pengalaman saya saya memberi kendaraan mobil Agya 1.2 GR Sport dengan menggunakan e-commerce TOSS.
Dengan menggunakan situs tersebut, maka saya tidak perlu lagi capek-capek ke dealer, karena sekarang semuanya bisa dilakukan secara online.
Saya bangga sekali dengan Toyota yang sudah memberikan layanan e-commerce yang sangat keren dan tetap profesional.